Translate

Thursday, June 26, 2014

Resep Sayur : Sayur Kluwih

Resep Sayur : 

Sayur Kluwih
Bahan Sayur Kluwih :
  1. 300 gram kluwih, potong-potong, rebus
  2. 2 lembar daun jeruk
  3. 2 lembar daun salam
  4. 3 gelas santan
  5. 1 sdm gula jawa
  6. Serai, lengkuas, memarkan
  7. Minyak goreng untuk menumis

Bumbu Sayur Kluwih yang dihaluskan :
  1. 5 siung bawang merah
  2. 3 siung bawang putih
  3. 3 buah cabai merah
  4. 2 buah cabai hijau
  5. 2 buah kemiri
  6. 1 sdt ketumbar
  7. Garam secukupnya

Cara membuat Sayur Kluwih :
  1. Haluskan semua bumbu, tumis hingga layu, didihkan dengan santan.
  2. Tambahkan gula merah, serai, daun salam, lengkuas, daun jeruk.
  3. Masukkan kluwih, masak hingga lunak dan bumbu meresap. Angkat.
  4. Sayur Kluwih siap disajikan.